Lahat  

SMKN 1 Lahat Peringati Upacara HUT RI ke-77 dengan Khidmat

LAHAT,ONLINEKITE – Dengan semangat siswa SMKN 1 Lahat mengibarkan bendera dalam rangka peringatan HUT RI ke 77, upacara yang diikuti oleh Plt Kepala SMKN 1 Laha, RA Maria Ulfa SPd MM, para guru, TU dan siswa, upacara berjalan dengan hikmat.

Upacara yang dilaksanakan di SMKN 1 Lahat ini menjadi momen yang sangat berharga dan menjadi motivasi sebagai generasi muda, ditambah lagi dengan pembacaan proklamasi oleh Plt Kepala SMKN 1 Lahat, Maria Ulfa mengingatkan kembali bagaimana perjuangan para pahlawan untuk memperoleh kemerdekaan ini tidaklah muda.

Plt kepala SMK N 1 Lahat Maria Ulfa membacakan amanah mentri pendidikan kebudayaan, riset dan teknologi Nadiem Anwar Makarim BA MBA dalam amantnya menyampaikan untuk tidak berhenti bergerak dan melangka.

“Perjuangan kemerdekaan telah tercatat dalam sejarah tidak boleh berhenti bergerak dan melangkah khususnya pada tahun ini memperingati hari Ulang tahun ke-77 Kemerdekaan RI tahun 2022 dengan semangat “pulih lebih cepat bangkit lebih kuat,”katanya.

Beberapa terobosan merdeka belajar yang sampai saat ini sudah mencapai 20 episode dan masih banyak episode lagi merdeka belajar yang akan di luncurkan,sampai sua anak di seluruh Indonesia merasakan kemerdekaan yang sebenarnya yaitu belajar dengan bahagia berkarya tanpa hambatan,berlari menuju masa depan dengan penuh keberanian sebagai pelajar Pancasila.

Dikesempatan itu disampaikanya ucapan selamat memperingati hari ulang tahun ke-77 Kemerdekaan RI tahun 2022 untuk seluruh lapisan masyarakat Indonesia khususnya bagi para pendidik,tenaga kependidikan dan peserta didik di seluruh tanah air.

“Mari kita lanjutkan gotong royong kita untuk memulihkan dan membangkitkan Indonesia Merdeka,mewujudkan Merdeka belajar,” ajaknya.

Mengisi dan sebagai hiburan untuk memeriahkan HUT RI pihak sekolah menyelenggarakan perlombaan seperti membaca puisi, lomba pidato,lomba menyanyi, lomba Mading, lomba kebersihan kelas yang di laksanakan selama dua hari dari tanggal 16-17 Agustus 2022.

“Kami berharap dengan adanya berbagai kegiatan dalam moment HUT RI tahun 2022 ini akan menambah semangat dan kreativitas anak-anak agar lebih maju serta memotivasi jiwa anak-anak untuk lebih aktif dalam belajar dan meningkatkan jiwa nasionalis pada para siswa,” tuturnya.