Lahat  

Dr Hasperi Lantik Pengurus PGRI di Kecamatan Lahat, Lahat Selatan, Gumay Talang dan Pulau Pinang

LAHAT.ONLINEKITE – Pelantikan Pengurus Cabang Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kecamatan Lahat, Lahat Selatan, Gumay Talang, dan Pulau Pinang periode 2022-2027 dilaksanakan di Gedung Kesenian Lahat, Jumat 17 November 2022. 

Hadir langsung Bupati Lahat Cik Ujang SH. Bersama dengan Bupati, turut hadir Dandim 0405, Kapolres, paa Kepala OPD, Kabag, Camat Lahat, Camat Lahat Selatan, Camat Gumay Talang, Camat Pulau Pinang, peserta pengurus cabang persatuan Guru (PGRI) yang akan dilantik.

Dalam sambutannya, Bupati Lahat Cik Ujang menyampaikan, dengan pengukuhannya Persatuan Guru ini yang biasa disebut PGRI, dapat menjadikan Guru menjadi pendidik sekaligus wadah aspirasi dalam kegiatan pendidikan

“Sebagai organisasi profesi guru, PGRI senantiasa dituntut untuk mampu beradaptasi dengan tuntutan perubahan. Hari ini kita dihadapkan pada kehidupan yang serba modern berbasis digital sebagai konsekuensi dari pergeseran zaman di era revolusi industry,” tambahnya.

Ketua PGRI kabupaten Lahat Dr Hasperi Susanto S.Pd MM mengatakan kepada pengurus PGRI kabupaten Lahat yang lama yang selama ini telah bekerja keras untuk kabupaten Lahat bercahaya, dan selamat kepada pengurus PGRI dari 4 kecamatan yang baru di lantik semoga kita selalu Bersinergi.

“Pesan saya mari sama sama rapat kan barisan, jadi kepada teman teman saya mengajak bersatu sama sama dari PAUD, SD SMP SMA,bersatu untuk memajukan pendidikan di kabupaten Lahat dan Kembalikan lagi pendidikan seperti dulu kabupaten Lahat menjadi kota pelajar,” katanya. (ADV)